Prelude

Penulis : Sam Umar
Penerbit : Noura Books
Harga : Rp 39.950 (sini )
Sinopsis : Bach Festival—Festival
Musik Klasik
Sesuatu memang harus diungkapkan supaya enggak ada rasa sakit…
Ada dua impian Tina. Kuliah musik di Leipzig dan menyaksikan Festival Bach. Satu per satu impiannya terwujud. Dia pun belajar selo dengan Maria Tan, pemain selo profesional idolanya. Dia juga dekat dengan Hans, seniornya yang jago main keyboard.
Dan saat musim panas menjelang, Tina semakin bahagia. Akhirnya … Festival Bach! Tina memilih Prelude dari Cello Suite No. 1 untuk audisi festival. Dan ternyata, karya inilah yang menguak rahasia-rahasia—tentang siapa sebenarnya Maria Tan, juga tentang perasaan Hans yang sesungguhnya ….
Simple Thinking About Blood Type
Penerbit : Haru
Harga : Rp 46.400 (sini)
Sinopsis :
Tahu nggak sih kalau orang bergolongan darah A itu
orang-orang yang halus, tapi kaku dan taat pada peraturan? Atau tahukah kamu
kalau golongan darah B itu orang-orang yang kreatif dan bebas?
Apa jadinya kalau mereka disatukan?
Jangan-jangan, bisa terjadi pertengkaran!
Ternyata, selain perbedaan jenis kelamin,
tempat tinggal, agama, dan kondisi ekonomi, golongan darah juga bisa menentukan
perbedaan sifat kita, lho.
Meski sifat seseorang tidak bisa hanya
dilihat dari golongan darahnya, semoga komik Simple Thinking about Bloodtype
ini bisa menghibur, sekaligus sedikit membantu kamu untuk memahami orang lain,
ya!
Alasan pertama, ini buku yang aku incer
(udah agak lama). Dan penasaran banget, tentunya!
Apa Wishlist kamu? Yuk ikutan, caranya:
·
Buat posting mengenai buku-buku (boleh
lebih dari 1) yang jadi incaran minggu ini, mulai dari yang segera dibeli,
sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Sertakan juga alasan
kenapa buku itu masuk dalam wishlist.
·
Meninggalkan link Wishful Wednesday di Mr.Linky (ada di bawah postingan Books To Share).
Kalau mau tambahkan button Wishful Wednesday di postingan.
·
Tinggal blogwalking sesama blog yang ikut share wishlist.
Hihihi, aku juga pengen nih buku ini. Banyak yang suka juga dan pernah numpang baca emang menghibur banget. Semoga terkabul ya..
BalasHapusIya, kebetulan kepengen banget, cuma uang menipis. Huhu. Makasih, hihi:)
Hapusbuku yang blood type itu ponakanku baru beli dan kayanya emang seru ya haha...semoga terkabul WW nya :)
BalasHapusKayaknya memang bagus, sih. Aku lihat-lihat review orang:) Hihi iya semoga cepat-cepat terkabul. Nggak sabar pengen baca:)
Hapus